Kamis, 20 Mei 2010
budi daya serangga di luar gedung walet dapat dilakukan dengan cara menggunakan buah busuk seperti pepaya, pisang dan nenas. untuk menghasilkan lalat buah menggunakan pisang ambon dan tape dapat dilakukan dengan cara pencampuran pisang ambon dan tape singkong dengan perbandingan 5 : 1. caranya adalah dengan menghancurkan pisang ambon dan tape singkong kemudian dalam campuran tersebut di tambahkan satu gram natium benzoat dan kalsium propionat. kemudian campuran tersebut di masukkan ke dalam botol lalu tancapkan kertas buram ke dalam botol sebagai tempat lalat meletakkan telur yang nantinya akan berubah menjadi larva yang bakal menjadi lalat dewasa.

cara lain untuk mengundang lalat buah adalah dengan menggantungkan kayu pada ketinggian ideal untuk walet, kemudian kayu tersebut di balut dengan kapas yang ditetesi dengan minyak euganol atau minyak cengkeh. namun sayangnya aroma ini kurang disukai walet. jadi jangan terlalu berlebihan dalam menetesi kapas dengan minyak cengkeh.

kutu untuk walet

kutu adalah salah satu pemancing walet agar mau tinggal dan bersarang, kutu sangat disukai walet karena merupakan salah satu makanan burung walet, apabila di salah satu ruangan terdapat banyak kutu, maka walet akan menetap dan nantinya akan bersarang di dalamnya. jadi sebaiknya rumah yang akan dijadikan sarang walet sebaiknya bisa menghasilkan kutu. cara untuk menghasilkan kutu dapat dilakukan dengan cara yang mudah dan murah, kutu dapat di datangkan dengan menggunakan dedak yang agak kasar, memilik banyak menir dan tidak bau apek. dedak biasanya dihasilkan dari mesin penggilingan kedua terakhir dari tahap pemrosesan beras.

penggunaan dedak untuk menghasilkan kutu di dalam gedung walet tidak memiliki efek yang buruk bagi walet, meskipun biasanya satu bulan pertama akan menimbulkan suhu panas, tetapi keadaan akan menjadi dingin pada bulan berikutnya.

sampai sekarang, dengan adanya dedak di gedung walet cara ini sangat efektip untuk membuat walet tetap tinggal dan bersarang. penempatan dedak tidak hanya dapat dilakukan di dalam gedung walet, tetapi juga dapat di tempatkan di luar gedung , atau daerah arena bermain walet atau rooving area. caranya dengan memasukkan dedak yang telah di pilih ke dalam karung atau ember karet dan jangan di tutupi akan tetapi jangan sampai terkena air karena dedak akan menggumpal dan kutu tidak bisa tumbuh.

setelah dua minggu bila sukses maka akan muncul kutu kecil berwarna coklat yang beterbangan yang nantinya akan memancing walet untuk datang ke lokasi tersebut. untuk lebih maksimal sebaiknya membuat beragam jenis kutu, dengan cara menambahkan gaplek yang dipotong kecil – kecil lalu di taburkan di atas dedak.

Artikel Terkait



1 komentar:

Pangeran Mimpi mengatakan...

AGEN JUDI TOGEL | BANDAR TOGEL TERPERCAYA | LIVE CASINO GAMES ONLINE

WWW.PANGERANMIMPI.LIVE
WWW.PANGERAN88.COM
WWW.PANGERAN88.NET merupakan situs untuk pencinta permainan togel online serta berbagai macam permainan Live Casino Games yang menarik disiarkan secara LIVE 24 jam. Dengan system enkripsi tingkat tinggi menjamin keamanan dan kerahasian data dari member-member kami.

Daftar dan bergabung bersama kami di PANGERANMIMPI - BANDAR TOGEL ONLINE TERPERCAYA><!

Posting Komentar

Komentar anda...